West Ham United 0-3 ArsenalArsenal Benamkan The Hammers di Upton Park
The Gunners kembali menebar ancaman dan menjadi kompetitor serius dalam ajang perebutan gelar juara Liga Primer Inggris setelah berhasil mengkandaskan West Ham dengan skor telak 0-3. Pertandingan yang berlangsung di Upton Park menjadi saksi ketangguhan pasukan London Utara ini untuk bersaing demi perebutan gelar liga.
Dua gol yang diciptakan oleh Robin Van Persie di menit ke-13 dan menit ke-77, serta satu gol dari Theo Walcott di menit ke-41 membuat posisi Arsenal semakin menempel ketat pemuncak klasemen sementara, Manchester City yang sudah mengantongi 23 kali pertandingan dengan perolehan nilai total 45.
Arsenal kembali membuktikan kemampuan mereka dan menunjukkan kalau pasukan arahan Arsene Wenger ini merupakan salah satu kompetitor berat dalam perebutan gelar juara Liga Primer Inggris. Arsenal kini bertengger di urutan ketiga klasemen sementara dengan perolehan nilai 43 hasil dari 22 pertandingan.
Manchester City masih harus mewaspadai ancaman dari United dan Arsenal. Kedua tim hanya terpaut selisih satu poin untuk United dan selisih dua poin untuk Arsenal. Baik united maupun Arsenal bisa merebut posisi utama klasemen liga.
United sendiri masih menyisakan dua kali pertandingan dan sama sekali belum terkalahkan dalam beberapa pertandingan terakhir, sedangkan Arsenal masih menyisakan satu kali pertandingan lagi.
Susunan Pemain
West Ham United: Robert Green, Matthew Upson, James Tomkins, Wayne Bridge, Julien Faubert, Radoslav Kovac, Mark Noble, Jonathan Spector, Zavon Hines, Carlton Cole, Fred Sears
Arsenal: Wojciech Szczęsny, Laurent Koscielny, Johan Djourou, Emmanuel Eboue, Jack Wilshere, Alex Song, Samir Nasri, Theo Walcott, Robin Van Persie, Cesc Fabregas
Pemain Pengganti
West Ham United: Daniel Gabbidon, Luis Boa Morte, Benedict McCarthy, Pablo Berrera, Ruud Boffin, Winston Reid, Frank Nouble
Arsenal: Andrei Arshavin, Nicklas Bendtner, Denilson, Carlos Vela, Marouane Chamakh, Kieran Gibbs, James Shea
Comments (0 posted):
total: | displaying:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
berikan komentar